Masyarakat Diharapkan Dukung Pelaksanaan Pilkada Samarinda

Anggota Komisi I DPRD Samarinda, Abdul Khairinn. (Ft:Han/UpdateIKN.com)

UpdateIKN.com, Samarinda  – Anggota Komisi I DPRD Samarinda, Abdul Khairin, mengajak seluruh elemen masyarakat serta para pelaksana Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), seperti KPU, Bawaslu, dan Badan Kesbangpol untuk bersama-sama mendukung pelaksanaan Pilkada Samarinda.

Dia meminta kepada para calon kontestan Pilkada Samarinda untuk tetap mematuhi aturan yang ada, guna menjaga dan merawat kepercayaan rakyat terhadap proses demokrasi.

“Kita lihat masyarakat sekarang sudah semakin matang dalam berdemokrasi, jadi para kontestan yang telah mendaftarkan diri jangan terlalu cepat merasa tinggi, karena ini politik, bisa saja segala hal dapat terjadi,” ujarnya.

Calon pemimpin kepala daerah diharapkan dapat menyesuaikan rencana-rencana pembangunan yang akan dibuat, agar selaras dengan rencana pembangunan yang telah disusun sebelumnya oleh pemimpin terdahulu. Menurut Abdul Khairin, hal ini penting untuk memastikan kesinambungan dan stabilitas dalam pembangunan Samarinda ke depan. Sehingga pelaksanaan Pilkada Samarinda diharapkan berjalan lancar.

“Para calon pemimpin diharapkan bisa menyesuaikan rencana-rencana pembangunan yang akan dibuat, agar disesuaikan dengan rencana pembangunan yang telah dibuat sebelumnya oleh pemimpin terdahulu,” katanya.

Dia mengingatkan, pentingnya peran para pelaksana Pilkada untuk melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat.

“Tujuannya agar masyarakat memahami proses pelaksanaan Pilkada Samarinda dan pentingnya partisipasi mereka dalam menentukan masa depan daerah yang lebih baik” tandasnya. (Adv/Putri/Par)

Iklan