Duta Wisata dan Putri Pariwisata Paser Siap Berlaga di Grand Final Kaltim 2024

UpdateIKN.com, Paser – Perwakilan Duta Wisata dan Putri Pariwisata Kabupaten Paser tahun 2024 siap berlaga dalam ajang Grand Final Tingkat Provinsi Kalimantan Timur di Samarinda.
Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Paser, HM Syirajudin, didampingi Asisten Administrasi Umum, Murhariyanto, memberikan dukungan penuh dalam audiensi di ruang kerja Bupati, Selasa (8/10/2024).
Dukungan ini diberikan untuk memastikan kesiapan peserta menjelang Grand Final yang dijadwalkan pada tanggal 12 Oktober 2024.
Khairuddin, Kepala Bidang Kepariwisataan Kabupaten Paser, mengungkapkan, seluruh persiapan telah dilakukan dengan matang.
“Untuk kegiatan ini, karantina peserta dimulai dari tanggal 10 Oktober hingga 12 Oktober 2024, dan Grand Final akan berlangsung pada tanggal 12 Oktober pukul 19.00 Wita,” ujarnya.
Dia menyebut, para peserta dari Paser telah menjalani karantina secara online selama dua hari, pada tanggal 5 dan 6 Oktober, sebagai bagian dari persiapan mereka.
Adapun perwakilan Kabupaten Paser yang akan mengikuti ajang ini terdiri dari Putri Pariwisata Paser 2024, Valentina Imanuela Tampubolon, serta Duta Wisata 1, Naufa Fikry Al Farizi dan Innaysila Trimaulidina Aziz. Selain itu, Duta Wisata 2 Paser diwakili oleh Izham Abdil Haq dan Stefania Fidelia Charissa.
Dengan persiapan yang matang, seluruh peserta optimis dapat membawa nama baik Kabupaten Paser di ajang prestisius ini.
Dalam kesempatan tersebut, Pjs Bupati Paser, HM Syirajudin, menyampaikan pesan khusus kepada para peserta.
“Jaga nama baik Kabupaten Paser, tetap fokus, jaga kesehatan, serta berlombalah dengan sportif dan jujur sesuai dengan ketentuan dewan juri,” ujarnya.
Dia menekankan pentingnya mempromosikan destinasi wisata Paser kepada khalayak luas, terutama mengingat posisinya sebagai daerah penyangga Ibu Kota Negara (IKN).
Selain itu, Khairuddin juga mengajak seluruh masyarakat Paser untuk memberikan dukungan penuh kepada para peserta.
“Kami mengharapkan dukungan dari masyarakat Paser agar peserta kita bisa lolos ke tingkat provinsi dan mewakili Kalimantan Timur di ajang nasional. Dukungan ini penting tidak hanya untuk ajang Duta Wisata dan Putri Pariwisata, tetapi juga untuk kegiatan-kegiatan besar lainnya,” ujarnya.
Dengan semangat dan dukungan dari berbagai pihak, perwakilan Kabupaten Paser optimis dapat mencapai prestasi terbaik dalam ajang Grand Final Duta Wisata dan Putri Pariwisata Kaltim 2024. (**/Par)