UpdateIKN.com, Samarinda  – Pembangunan sepak bola usia dini di Kalimantan Timur mengalami perkembangan pesat dengan lebih dari 300 Sekolah Sepak Bola (SSB) yang tergabung dalam PSSI.

Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, Rasman Rading, menyebut,  keberadaan SSB tersebut telah memberikan dorongan signifikan bagi pertumbuhan sepak bola di kalangan anak-anak dan remaja.

Rasman mengatakan, bahwa olahraga ini mampu membentuk dasar fisik, mental, dan kesehatan bagi para peserta sejak usia dini.

Rasman mengungkapkan bahwa saat ini sudah banyak Dispora di tingkat kabupaten/kota yang juga mulai mengadakan kejuaraan sebagai bentuk pembinaan sepak bola di wilayah mereka.

Hal ini juga tak lepas dari arahan Instruksi Presiden (Inpres) yang mendorong setiap daerah untuk menyesuaikan regulasi guna mendukung perkembangan sepak bola.

“Inpres ini membuat mereka di kabupaten/kota untuk segera mungkin menyesuaikan dengan aturan yang ada,” ujar Rasman.

Keberadaan SSB di Kalimantan Timur bukan hanya untuk mencetak pemain sepak bola profesional, tetapi juga berpotensi melahirkan atlet di berbagai cabang olahraga.

“Sepak bola ini kan olahraga massal yang digemari oleh banyak orang. Cikal bakalnya, banyak dari anak-anak yang awalnya bermain sepak bola namun kemudian menekuni cabang olahraga lain,” katanya.

Sepak bola, lanjut Rasman, memberikan dasar-dasar yang sangat dibutuhkan dalam berbagai cabang olahraga, seperti kekuatan fisik, mental yang kuat, serta kebugaran.

Sehingga tidak semua anak yang bergabung dengan SSB akan menjadi pemain sepak bola. Beberapa di antaranya berpotensi berkembang di cabang olahraga lain, membawa semangat dan ketangguhan fisik yang telah terbentuk melalui latihan di SSB.

Dengan popularitas yang tinggi di kalangan anak-anak dan remaja, sepak bola telah menjadi olahraga yang digemari oleh masyarakat luas.

SSB di Kaltim kini tak hanya menjadi tempat untuk mengejar mimpi sebagai pemain sepak bola nasional, tetapi juga sebagai wadah pembinaan untuk mempersiapkan atlet-atlet potensial di berbagai bidang olahraga. (Adv/Ramadhani/Par)

Iklan