UpdateIKN.com, Samarinda – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun KORPRI ke-53, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur menyelenggarakan kompetisi futsal antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Analis Kebijakan Ahli Muda Bidang Pemberdayaan Pemuda Dispora Kaltim, Hasbar, mengatakan, perlombaan futsal ini bukan hanya untuk memeriahkan HUT KORPRI, tetapi juga sebagai langkah seleksi untuk OPD yang nantinya akan mewakili Kaltim pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) di Paser.
Kompetisi futsal ini berlangsung sejak hingga 10 November besok, diikuti oleh 12 tim yang terdiri dari 10 OPD dan dua instansi vertikal.
Hasbar menjelaskan, tujuan utama dari perlombaan ini adalah untuk memperkuat solidaritas antar pegawai pemerintahan di Kalimantan Timur dan untuk menumbuhkan semangat sportifitas dalam bekerja.
“Selain memperingati HUT KORPRI, lomba ini juga menjadi ajang seleksi awal bagi OPD yang berpotensi untuk mengikuti Porprov di Paser. Nantinya, OPD-OPD ini akan berkompetisi dengan tim dari KORPRI Kabupaten/Kota, dan pemenangnya akan mewakili Kaltim di Pornas KORPRI di Palembang tahun depan,” terangnya.
Dalam pertandingan ini, setiap tim berlaga dengan semangat tinggi. Para peserta juga antusias dalam menampilkan kemampuan terbaik mereka, mengingat hasil dari kompetisi ini menjadi penentu untuk dapat mengikuti ajang bergengsi tingkat nasional.
Menurut Hasbar, setiap OPD yang menang di Porprov akan menjadi wakil tunggal dalam ajang Pornas KORPRI tahun depan.
Tak hanya futsal, rangkaian perayaan HUT KORPRI juga diwarnai oleh berbagai cabang olahraga lainnya yang turut melibatkan partisipasi antar OPD. Hal ini sejalan dengan komitmen KORPRI untuk meningkatkan kesehatan, kebersamaan, dan produktivitas aparatur negara melalui olahraga.
Dispora Kaltim berharap kompetisi ini bisa semakin mengeratkan hubungan antar OPD dan menjadi wadah apresiasi atas kerja keras seluruh pegawai pemerintahan.
Ajang ini juga menjadi momentum bagi instansi pemerintah di Kalimantan Timur untuk menunjukan solidaritas dan kekompakan dalam semangat kebersamaan yang selama ini dijunjung tinggi oleh KORPRI.
Selain meramaikan peringatan HUT KORPRI, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam mempersiapkan kompetensi para pegawai untuk menghadapi ajang nasional mendatang.
Dengan antusiasme yang tinggi dari para peserta, Dispora Kaltim optimis bahwa perwakilan Kaltim dalam Pornas KORPRI di Palembang akan menunjukkan performa terbaik dan membawa kebanggaan bagi Kalimantan Timur. (Adv/Putri/Par)