UpdateIKN.com, Jakarta – PT Indosat Tbk (Indosat atau IOH) mengumumkan pencapaian keuangan yang solid sepanjang tahun 2023. Dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) 2024, Indosat menyetujui pembagian dividen tunai senilai Rp2,16 Triliun atau Rp268,4 per saham, setara dengan 48 persen dari laba bersih tahun 2023.

Vikram Sinha, President Director and Chief Executive Officer Indosat Ooredoo Hutchison mengatakan, pencapaian ini mencerminkan komitmen Indosat untuk memberikan nilai bagi pemegang saham dan pelanggan. Dividen akan dibayarkan paling lambat 30 hari setelah RUPST, dengan sisa laba bersih dialokasikan sebagai laba ditahan.

Lebih rinci, Vikram Sinha menerangkan, laba bersih meningkat 39,4 persen YoY menjadi Rp1,29 Triliun di kuartal 1 2024. EBITDA tumbuh 22,1 persen YoY mencapai Rp6.509 Miliar. EBITDA Margin naik menjadi 47,0 persen. Laba periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk mencapai Rp1.295 Miliar, naik 39,4 persen YoY.

Dia menambahkan, Indosat terus memperluas jaringan 4G dan meningkatkan distribusi produk melalui Mini Gerai IM3 dan 3Kiosk. Berinvestasi dalam pengembangan SDM berbasis teknologi, meningkatkan kualitas layanan, dan memperluas konektivitas.

Termasuk bermitra dengan NVIDIA sebagai Cloud Partner Provider pertama di Indonesia. Mendukung pemberdayaan perempuan dan UMKM.

“Transformasi ini bukan sekedar langkah Perseroan, tetapi juga tonggak penting dalam memajukan negeri. Kami berkomitmen menjalankan strategi dengan tepat dan mengarahkan inovasi untuk mendukung masa depan Indonesia yang berkelanjutan,” katanya. (**/Par)

Iklan