UpdateIKN.com, Samarinda – Kabupaten Berau menjadi wilayah kaya akan potensi alam dan budaya, kini tengah bersiap untuk melangkah lebih jauh dengan hadirnya sebuah proyek monumental, yakni pembangunan sirkuit permanen.
Rencana ini mendapat sambutan penuh dari Anggota DPRD Kaltim, Syarifatul Sa’diah, yang melihatnya sebagai peluang besar untuk mengangkat dua sektor vital di daerah ini, yakni olahraga otomotif dan pariwisata.
Bagi Syarifatul, sirkuit permanen bukan hanya sekadar fasilitas olahraga, melainkan juga langkah strategis untuk menciptakan ruang aman bagi para pencinta balap, serta menghidupkan kembali semangat olahraga di kalangan generasi muda.
“Kehadiran sirkuit ini akan memberikan kesempatan bagi para pecinta balap untuk beraksi di arena yang lebih profesional, tanpa harus khawatir mengganggu ketertiban umum. Ini adalah langkah maju bagi perkembangan olahraga otomotif di Berau,” katanya.
Namun, proyek ini tentu bukan tanpa tantangan. Pembebasan lahan menjadi salah satu hambatan yang perlu diperhatikan secara serius. Meski demikian, Syarifatul terus mendorong Pemkab Berau untuk terus berkomitmen menjadikan sirkuit ini sebagai program prioritas.
Dia optimis, dengan kerja sama yang solid antara pemerintah daerah, DPRD Kaltim, dan masyarakat, proyek ini akan berjalan sesuai rencana.
“Sirkuit permanen ini tidak hanya akan menjadi arena balap, tetapi juga dapat menjadi magnet bagi wisatawan, baik lokal maupun internasional. Berau memiliki potensi besar untuk menjadi tujuan wisata otomotif, yang tentunya akan meningkatkan perekonomian daerah,” ujarnya.
Perempuan yang pernah duduk sebagai Ketua DPRD Berau ini, Syarifatul memiliki pengalaman dalam mendorong proyek-proyek besar yang bermanfaat bagi masyarakat. Ia percaya bahwa sirkuit ini dapat memberikan dampak positif yang luar biasa, baik dari sisi ekonomi maupun sosial.
“Jika kita bisa menjadikan sirkuit ini sebagai bagian dari kalender pariwisata tahunan, maka pengunjung dari luar daerah akan datang, yang tentu saja akan membawa dampak langsung bagi perekonomian lokal,” jelasnya.
DPRD Kaltim, kata dia, siap mengajukan dukungan penuh kepada Pemerintah Provinsi Kaltim untuk memastikan bahwa proyek ini mendapatkan anggaran yang memadai dan terealisasi dengan baik.
“Kami di DPRD Kaltim bertekad untuk membawa aspirasi masyarakat Berau ke tingkat provinsi. Kami ingin sirkuit ini menjadi kebanggaan, bukan hanya bagi warga Berau, tetapi juga bagi seluruh masyarakat Kaltim,” pungkasnya. (Adv/Putri/End)