UpdateIKN.com, Berau – Pemuda di Kecamatan Sambaliung, Berau dibekuk Satuan Reserse Narkoba Polres Berau. Pelaku berinisial FY (19) diduga sebagai pengedar sabu-sabu.
Informasi yang dihimpun, sebelum melakukan penangkapan terhadap FY, petugas menerima laporan masyarakat adanya peredaran sabu-sabu di Sambaliung. Laporan tersebut langsung ditindaklanjuti dengan melakukan pengintaian.
Tepatnya, Sabtu dinihari (2/11/2024) petugas melakukan penggerebekan terhadap FY.
“Sebelumnya kami melakukan pemantauan, setelah pasti adanya peredaran narkoba, maka dilakukan penggerebekkan,” kata Kasat Resnarkoba Polres Berau, AKP Agus Priyanto.
Dari tangan pelaku FY, petugas mendapatkan barang bukti berupa
11 bungkus sedang dan 10 poket kecil yang diduga sabu-sabu dengan total berat bruto mencapai 54,08 gram.
Selain itu, turut disita sejumlah alat bukti lain, seperti dua buah plastik klip, dua sendok sabu, lakban bekas pembungkus sabu, sebuah toples kecil warna biru, dua timbangan digital, handphone, serta satu unit motor.
FY kini diamankan di Polres Berau untuk proses penyidikan lebih lanjut. Ia dijerat dengan Pasal 114 ayat (2) atau Pasal 112 ayat (2) Undang-Undang RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, dengan ancaman hukuman pidana berat sesuai ketentuan yang berlaku. (Sf/Par)