OPD di Lingkup Pemkab Kukar Disidak Pasca Libur Lebaran

Asisten III Administrasi Umum Setdakab Kukar, Dafip Haryanto, bersama Kepala BKPSDM Kukar, Rahmadi saat melakukan sidak di sejumlah OPD di lingkup Pemkab Kukar. (Ft: Istimewa)

UpdateIKN.com, Kukar –   Setelah libur panjang dan cuti bersama Lebaran, Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) melakukan inspeksi mendadak (sidak) di beberapa organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Kukar.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Asisten III Administrasi Umum Setdakab Kukar, Dafip Haryanto, bersama Kepala BKPSDM Kukar, Rahmadi, dan Inspektur Kukar.

Sidak ini bertujuan untuk memastikan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan karyawan dalam melaksanakan tugas mereka pasca liburan, serta menjaga kualitas pelayanan publik.

Sidak dilakukan di sejumlah OPD strategis, antara lain Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kukar, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kukar, Dinas Perkebunan Kukar, Kelurahan Melayu, Dinas Kesehatan Kukar, Dinas Pertanian dan Peternakan Kukar, dan Dinas Perikanan dan Kelautan Kukar.

Dafip Haryanto mengungkapkan bahwa tujuan utama dari sidak ini adalah untuk memastikan bahwa ASN sudah kembali bekerja dan siap memberikan pelayanan publik kepada masyarakat.

“Kami ingin memastikan ASN kembali aktif memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama pasca libur Lebaran. Kedisiplinan ini penting untuk menjaga kepercayaan publik,” katanya.

Dafip menekankan bahwa kegiatan sidak ini juga sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten Kukar dalam mendorong disiplin ASN, serta memastikan kinerja mereka tidak terganggu meskipun usai liburan panjang.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin meningkatkan kedisiplinan sekaligus mengingatkan pentingnya pelayanan publik yang maksimal,” ujarnya.

Sementara itu, Rahmadi, Kepala BKPSDM Kukar, mengatakan, bahwa sidak kali ini juga bertujuan untuk memantau kehadiran seluruh ASN dan Non-ASN di setiap OPD.

“Alhamdulillah, sebagian besar ASN sudah hadir dan siap melayani masyarakat. Meskipun ada beberapa OPD yang pegawainya sedikit karena mengikuti rapat, kami memastikan semua ASN hadir sesuai jadwal dan melakukan absensi,” ujarnya.

Rahmadi juga mengingatkan bahwa disiplin waktu dan kepatuhan terhadap absensi sangat penting untuk menjaga budaya kerja yang profesional di Pemkab Kukar.

Sidak ini selain sebagai pengawasan, juga sebagai bentuk pembinaan untuk terus memperkuat budaya kerja yang baik dan disiplin,” imbuhnya. (ADV/Kominfo Kukar)

Iklan