Olahraga Pickleball di Kaltim Menggeliat di 8 Kabupaten/kota

Analis Kebijakan Ahli Muda Bidang Pemberdayaan Pemuda Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora Kaltim), Hasbar. (Han/UpdateIKN.com)

UpdateIKN.com, Samarinda  – Pickleball, olahraga yang menggabungkan unsur tenis, badminton, dan ping pong, mulai menunjukkan geliatnya di Kalimantan Timur (Kaltim).

Analis Kebijakan Ahli Muda Bidang Pemberdayaan Pemuda Dispora Kaltim, Hasbar, menyebutkan bahwa olahraga ini sudah tersosialisasi di sebagian besar daerah Kaltim, termasuk Berau, Kutai Kartanegara, dan Paser.

“Hampir semua daerah sudah mengenal pickleball, tetapi untuk Kabupaten Kutai Barat (Kubar) dan Mahakam Ulu (Mahulu), pengembangannya masih perlu dorongan,” ungkapnya, baru-baru ini.

Hasbar menyebut, pickleball tidak hanya tentang prestasi, tetapi juga rekreasi yang dapat dinikmati semua generasi.

“Olahraga ini bisa dimainkan oleh siapa saja, mulai dari generasi kolonial hingga milenial, bahkan mereka yang berusia di atas 50 tahun. Oleh karena itu, kami menyasar pemerintah sebagai motor penggerak sosialisasi,” katanya.

Dikatakan, selain meningkatkan popularitas, pendekatan melalui pemerintah juga bertujuan untuk memanfaatkan kebijakan anggaran, guna mendukung pengembangan olahraga ini di tingkat masyarakat.

Menurutnya,  turnamen antar-OPD atau instansi dapat menjadi langkah awal untuk memperluas partisipasi.

Kalimantan Timur, kata Hasbar, memiliki sejarah prestasi yang cukup membanggakan di bidang olahraga, termasuk pickleball.

“Kita pernah meraih juara dua nasional pada 2008. Potensi ini tetap besar, apalagi dengan keberadaan Ibu Kota Nusantara (IKN) yang akan melengkapi sarana dan prasarana olahraga, baik dari dana APBD maupun APBN,” pungkasnya. (Adv/End/Par)

Iklan