Milenial dan Gen Z Penentu Utama Pilkada Kaltim 2024

Koordinator Jurnalis Milenial Samarinda (JMS), Faishal Alwan Yasir

UpdateIKN.com, Samarinda  – Pilkada serentak di Kalimantan Timur (Kaltim) pada 27 November 2024 semakin dekat. Data menunjukkan bahwa Milenial dan Gen Z mendominasi Daftar Pemilih Tetap (DPT), menjadikan mereka sebagai kelompok kunci dalam menentukan hasil pemilu.

Dari total DPT Kaltim sebanyak 2,8 juta pemilih, kaum milenial tercatat sebanyak 1 juta orang (36,11 persen), sementara Gen Z berjumlah 751 ribu orang (26,63 persen).

Koordinator Jurnalis Milenial Samarinda (JMS), Faishal Alwan Yasir, menyampaikan pentingnya partisipasi kedua generasi ini dalam Pilkada. Menurutnya, hak pilih yang digunakan akan menentukan arah pembangunan daerah selama lima tahun ke depan.

“Kaum milenial dan Gen Z adalah generasi penentu dalam Pilkada Kaltim 2024 ini. Langkah kecil mereka memiliki dampak besar bagi masa depan daerah,” kata Faishal yang akrab disapa Isal, Senin (25/11/2024).

Jika digabungkan, milenial dan Gen Z berkontribusi hingga 62 persen dari total pemilih. Ini menjadikan mereka sebagai kekuatan utama dalam pemungutan suara. Selain itu, data KPU Kaltim juga menunjukkan bahwa kelompok usia lainnya, seperti Gen X dan Baby Boomer, berada pada angka yang lebih kecil, yakni masing-masing 27,04 persen dan 9,56 persen.

Isal menegaskan, sebagai generasi muda, partisipasi dalam pemilu adalah bentuk tanggung jawab moral terhadap daerah. Dia mengimbau agar pemilih menggunakan hak pilih berdasarkan hati nurani dan kesesuaian program kerja kandidat yang dianggap terbaik.

“Para kandidat yang maju adalah orang-orang terbaik. Tinggal bagaimana kita memilih yang paling sesuai dengan visi dan program mereka untuk lima tahun ke depan,” ujarnya.

Menjelang hari pemungutan suara, Isal mencermati adanya peningkatan suhu politik di beberapa daerah di Kaltim. Namun, ia mengingatkan agar generasi muda tetap menjunjung tinggi persatuan dan perdamaian.

“Politik ini hanya momen sesaat, tetapi persaudaraan itu selamanya. Jadikan pemilu ini sebagai sarana menjaga jiwa nasionalisme dan memperkuat solidaritas,” ujarnya.

Isal menekankan, kaum milenial dan Gen Z memiliki peluang besar untuk menciptakan arah baru bagi Kaltim. Dengan dominasi mereka di DPT, partisipasi aktif generasi ini akan menjadi penggerak utama perubahan positif di provinsi tersebut.

“Jangan lewatkan kesempatan ini. Suara Anda adalah kekuatan untuk membangun masa depan yang lebih baik,” pungkasnya.

Pilkada serentak di Kaltim yang melibatkan pemilihan gubernur, wali kota, dan bupati menjadi momentum penting. Dengan dominasi generasi muda, harapan besar tertuju pada perubahan yang lebih baik untuk Kaltim lima tahun mendatang. (Isal/Par)

Iklan