Maratua Run 2025, Sport Tourism Angkat Wisata Bahari Berau

Sekda Provinsi Kaltim, Sri Wahyuni didampingi Kepala Diskominfo Kaltim, M Faisal saat kegiatan konfrensi pers, Rabu (22/1/2025).

UpdateIKN.com, Samarinda –   Maratua Run 2025, yang akan digelar pada 15 Februari 2025, menjadi salah satu upaya strategis Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur untuk mengangkat pariwisata bahari di Kabupaten Berau.

Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim, Sri Wahyuni, dalam konferensi pers di Media Center Dinas Kominfo Kaltim, Rabu (22/1/2025).

“Kita pernah adakan lomba diving dan videografi. Kini, kita perkenalkan Maratua melalui sport event. Kegiatan lari ini sedang booming dan digemari berbagai kalangan,” ungkap Sri Wahyuni.

Maratua Run tidak hanya menawarkan sensasi berolahraga, tetapi juga pengalaman wisata unik di Pulau Maratua, destinasi bahari yang hanya ada di Kalimantan Timur.

Keunikan Maratua Run 2025 terletak pada rutenya. Peserta akan berlari melintasi sisi pantai, homestay, dan jalur-jalur indah lainnya yang memamerkan pesona alam Maratua. Menurut Sri Wahyuni, rute tersebut telah disurvei untuk memastikan kelayakannya.

Selain rute yang memukau, hadiah yang ditawarkan menjadi daya tarik tersendiri.

“Ini adalah hadiah terbesar dari semua event lari di Nusantara, total hadiah Rp785 juta,” kata Sri Wahyuni.

Target peserta pun tidak main-main, yaitu pelari nasional dan internasional, dengan kuota 400 orang untuk peserta luar daerah dan 200 peserta lokal, belum termasuk slot khusus untuk sponsor.

Sri Wahyuni memastikan, pelaksanaan Maratua Run 2025 didukung oleh infrastruktur jalan di Maratua yang sudah sangat baik, sehingga tidak memerlukan perbaikan tambahan. Pemerintah juga menggandeng masyarakat lokal untuk membantu kelancaran acara, mulai dari penginapan hingga wisata kuliner.

“Akomodasi kami serahkan kepada peserta untuk memilih sesuai preferensi. Homestay dan resor di Maratua juga menyiapkan berbagai paket menarik, dengan atau tanpa layanan tambahan,” jelasnya.

Sri Wahyuni menegaskan bahwa event ini bertujuan mengangkat Maratua agar lebih dikenal luas. Dengan konsep sport tourism, peserta tidak hanya menikmati aktivitas olahraga tetapi juga keindahan alam yang memikat.

Kegiatan ini dirancang untuk menjadi acara tahunan. Ke depan, Maratua Run diharapkan bisa diteruskan oleh Pemerintah Kabupaten Berau, dengan peluang untuk mengadakan event serupa di destinasi lain di Kalimantan Timur.

“Kami berharap Maratua Run menjadi ikon sport tourism yang memajukan pariwisata Kaltim,” tutup Sri Wahyuni. (End)

Iklan