Dispora Kukar Gelar Pelatihan Wirausaha, Dorong Pemuda Kembangkan Bisnis

UpdateIKN.com, Kukar – Klinik Wirausaha Pemuda Mandiri (WPM) bersama Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Kutai Kartanegara mengadakan Pelatihan Kewirausahaan Pemuda yang berlangsung sejak18-21 Februari 2025 di Aula Serba Guna Dispora Kukar.
Kegiatan ini diikuti oleh wirausaha muda dari berbagai kecamatan seperti Anggana, Sanga-Sanga, Sebulu, Muara Kaman, Loa Janan, Loa Kulu, Tenggarong, Tenggarong Seberang, dan Marangkayu. Para peserta yang hadir telah memenuhi syarat, termasuk kepemilikan Nomor Induk Berusaha (NIB).
Menurut Aji Ali Husni, Kepala Dispora Kukar, pelatihan ini merupakan bagian dari upaya Klinik WPM dalam membina wirausaha muda untuk memperkuat tata kelola bisnis mereka.
“Materi yang diberikan mencakup manajemen SDM, manajemen keuangan, leadership, pemasaran, desain promosi, digital marketing, dan public speaking. Kami ingin memastikan wirausaha muda di Kukar siap menghadapi persaingan bisnis,” ujarnya.
Selain pelatihan, acara ini juga diwarnai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Dispora Kukar dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Dinas Koperasi dan UKM, serta Dinas Pariwisata.
Kolaborasi ini merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah dalam mendukung pertumbuhan ekonomi berbasis kewirausahaan pemuda.
Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Ir. Ahyani Fadianur Dian, M.M. Dalam sambutannya, ia menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah dan pelaku usaha muda dalam membangun perekonomian daerah yang lebih mandiri dan inovatif.
Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para wirausaha muda dapat mengoptimalkan strategi bisnis mereka, memanfaatkan teknologi digital, dan meningkatkan daya saing di pasar.
Pemerintah Kukar berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan usaha kecil dan menengah melalui berbagai program pembinaan dan kemitraan strategis. (ADV/Kominfo Kukar)