Revitalisasi Little Chinatown Dongkrak Pendapatan Daerah

Wakil Ketua Komisi III DPRD Samarinda, Samri Shaputra. (Ft : RN)

UpdateIKN.com, Samarinda –  Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda sedang mencanangkan revitalisasi Little Chinatown yang berlokasi di kawasan Pelabuhan Samarinda. Tujuannya, untuk membangkitkan kembali kekayaan budaya Tionghoa di Samarinda.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua Komisi III DPRD Kota Samarinda, Samri Shaputra, menyambut baik rencana tersebut. Dirinya menyebut, upaya ini membuka potensi peningkatan Pendapatan Anggaran Daerah (PAD) Kota Samarinda melalui revitalisasi yang diharapkan juga akan memberikan dampak positif bagi masyarakat setempat.

“Jika revitalisasi ini dapat memberikan manfaat bagi PAD Kota Samarinda dan masyarakatnya, maka itu adalah sebuah langkah yang positif,” ujarnya.

Ia menegaskan, Pemkot Samarinda harus mempertimbangkan segala aspek yang dapat meningkatkan PAD dan memberikan dampak positif bagi masyarakat dalam proses revitalisasi tersebut.

Menurutnya, keberadaan Little Chinatown di Samarinda juga akan berkontribusi dalam meningkatkan sektor pariwisata, yang pada akhirnya akan berdampak pada peningkatan PAD.

“Semua pengusaha yang beroperasi di sana, secara tidak langsung juga berpartisipasi dalam pembangunan sektor pariwisata Kota Samarinda. Oleh karena itu, peningkatan pendapatan daerah melalui keberadaan Little Chinatown merupakan suatu keuntungan bagi pemerintah,” katanya.

Samri juga menekankan, bahwa dalam setiap kebijakan atau proyek pembangunan, orientasi utama pemerintah haruslah kesejahteraan masyarakat.

“Orientasi utama pemerintah harus mengacu pada kesejahteraan rakyat. Kesejahteraan masyarakat harus menjadi fokus utama dalam setiap langkah pembangunan yang diambil,” tuturnya. (Adv/RN/Par)

Iklan