Pj Gubernur Kaltim: Pemuda Harapan Masa Depan Indonesia

UpdateIKN.com, Samarinda – Pj Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Akmal Malik, memimpin upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda yang berlangsung di GOR Kadrie Oening, Sempaja, Senin (28/10/2024).
Acara ini menjadi momentum penting untuk mengenang sejarah dan semangat pemuda Indonesia yang bersatu di tengah keragaman. Sumpah Pemuda yang dicetuskan pada tahun 1928 menandai komitmen generasi muda untuk membangun bangsa dan negara.
Dalam amanatnya, Akmal Malik menekankan, nilai-nilai yang terkandung dalam Sumpah Pemuda harus selalu digaungkan.
“Dalam menghadapi berbagai perubahan dan tantangan global, kita perlu menguatkan kesadaran dan karakter bangsa Indonesia. Sumpah Pemuda menjadi landasan bagi kita untuk terus bersatu dan berjuang demi cita-cita bangsa,” ujarnya.
Perayaan tahun ini bertepatan dengan transisi pemerintahan baru yang diharapkan dapat mengorkestrasi langkah-langkah strategis untuk mencapai target pembangunan jangka menengah. Upacara ini juga menjadi pengingat bahwa pemuda memiliki peran krusial dalam pembangunan nasional.
“Pemuda adalah harapan masa depan. Dengan indeks pembangunan pemuda yang mencapai 56,33 persen, kita harus terus berupaya meningkatkan kualitas dan potensi mereka secara masif,” katanya.
Momentum ini mengajak kita semua untuk mengangkat semangat Indonesia Raya, dengan meningkatkan berbagai elemen pelayanan kepemudaan demi terwujudnya Indonesia yang lebih besar dan sejahtera.
Harapan ini semakin penting saat pemuda diharapkan berperan aktif baik sebagai subjek maupun objek pembangunan. Dengan memperkuat sinergi antara pemerintah dan pemuda, diharapkan dapat menciptakan dampak positif yang signifikan bagi bangsa. (Putri/Par)