Pemindahan Pelabuhan Samarinda ke Palaran Didukung DPRD

UpdateIKN.com, Samarinda – Wakil Ketua DPRD Kota Samarinda, Subandi, menyatakan dukungannya terhadap rencana pemindahan Pelabuhan Samarinda ke lokasi baru di Palaran.
Ia menilai langkah ini sangat penting, mengingat pertumbuhan penduduk yang terus meningkat di Kota Samarinda.
Disampaikannya, Pelabuhan Samarinda yang berada di pusat kota tidak lagi memadai untuk menampung aktivitas perdagangan dan arus barang yang semakin besar.
“Pemindahan ke tempat yang lebih luas dan nyaman adalah langkah yang tepat,” ujarnya, Kamis (28/3/2024).
Ia menyakini, pemindahan pelabuhan ini akan mengurai kemacetan dan meningkatkan kelancaran arus barang dan penumpang di tengah kota.
“Dengan pemindahan pelabuhan, lalu lintas akan menjadi lebih lancar, dan masyarakat akan merasa lebih nyaman,” tambahnya.
Lebih lanjut, Subandi berharap agar program-program yang dicanangkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda akan memberikan dampak positif bagi masyarakat, dan mengajak masyarakat untuk menyambut perubahan dengan baik.
“Ini langkah strategis untuk meningkatkan kualitas hidup dan memperbaiki kondisi infrastruktur di Samarinda,” pungkasnya. (Adv/RN/Par)