Ketua ITS-TRC Samarinda Ingatkan Pentingnya Keselamatan Relawan di Lokasi Kebakaran

UpdateIKN.com, Samarinda – Insiden yang menimpa seorang relawan saat bertugas memadamkan kebakaran di Jalan Pelabuhan, Kelurahan Rawa Makmur, Kecamatan Palaran, Sabtu (19/4/2025), kembali mengingatkan pentingnya keselamatan di lapangan.
Relawan tersebut mengalami sesak napas akibat paparan asap tebal dan langsung dilarikan ke Puskesmas Palaran untuk mendapatkan perawatan medis.
Menanggapi kejadian ini, Ketua ITS-TRC Samarinda, Joko Iswanto, menyampaikan keprihatinannya sekaligus menekankan pentingnya keselamatan diri bagi seluruh relawan kebakaran Samarinda yang berada di garis depan.
“Dalam beberapa kejadian terakhir, kami mencatat adanya relawan yang mengalami gangguan pernapasan saat bertugas. Ini menjadi perhatian serius bagi kita semua,” ujar Joko Iswanto saat dikonfirmasi.
Dia mengimbau agar para relawan lebih memperhatikan prosedur keselamatan, terutama saat berada di area yang berasap atau dekat dengan titik api.
Beberapa poin penting yang harus diperhatikan antara lain:
1.Gunakan masker atau alat pelindung pernapasan saat memasuki area berasap.
2.Hindari titik api jika tidak menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) secara lengkap.
3.Bergantian saat bertugas di titik panas untuk mengurangi durasi paparan asap.
4.Segera laporkan ke rekan atau tenaga medis, jika mengalami gangguan kesehatan.
“Keselamatan relawan adalah prioritas utama. Kami ingin semua relawan bisa kembali ke rumah dalam keadaan sehat dan selamat. Mari saling jaga di lapangan,” imbau Joko.
Sebagai bentuk perhatian, saat ini sebanyak 800 relawan kebakaran di Samarinda telah tercakup dalam program asuransi yang sepenuhnya ditanggung oleh Pemkot Samarinda. Langkah ini diharapkan memberikan perlindungan tambahan bagi mereka yang berada di garda terdepan dalam penanggulangan bencana kebakaran. (Putri/Par)