Dispora Kaltim Fokus Pembinaan Atlet Usia Dini di 14 Cabang Olahraga

Pembinaan atlet usia dini yang dinaungi oleh Desain Besar Olahraga Nasional (DBON).

UpdateIKN.com, Samarinda  – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim),  Agus Hari Kesuma, menegaskan pentingnya pembinaan atlet usia dini pada 14 cabang olahraga prioritas yang dinaungi oleh Desain Besar Olahraga Nasional (DBON).

Cabang-cabang olahraga ini mencakup bulu tangkis, angkat besi, panjat tebing, panahan, menembak, wushu, karate, taekwondo, balap sepeda, atletik, renang, dayung, senam artistik, dan pencak silat.

Dispora Kaltim menargetkan pengembangan akademi di tiap daerah untuk membina talenta muda, membangun fondasi prestasi yang kuat, dan mencetak atlet unggulan berdaya saing tinggi.

“Target kami adalah memastikan setiap kabupaten dan kota di Kaltim memiliki akademi cabang olahraga unggulan yang mampu mencetak atlet berprestasi,” ujarnya belum lama ini.

Program ini, akan dimulai tahun depan, diharapkan dapat membangun struktur pembinaan olahraga yang terarah dan fokus di setiap wilayah. Dengan demikian, atlet-atlet muda Kaltim dapat siap bersaing di ajang nasional hingga internasional.

Pembinaan yang terstruktur, lanjut Agus, adalah kunci utama dalam mencapai prestasi olahraga yang lebih tinggi. Setiap akademi akan dikelola secara profesional untuk melatih atlet usia dini dengan metode yang fokus dan berkesinambungan.

Dengan konsep pembinaan jangka panjang, Dispora Kaltim yakin bahwa atlet muda dapat mengembangkan kemampuan bertanding mereka secara optimal dan siap meraih prestasi.

“Pembinaan yang terfokus dan terstruktur sangat penting untuk mencapai prestasi yang lebih tinggi,” katanya.

Agus juga menekankan, pencapaian prestasi di dunia olahraga bukanlah hal yang dapat dicapai secara instan. Dibutuhkan latihan, pembinaan, dan komitmen jangka panjang.

Oleh karena itu, program pembinaan ini akan mengedepankan pendekatan berjenjang, membangun kekuatan dan keterampilan atlet sedikit demi sedikit, mulai dari tahap dasar hingga kompetisi tinggi.

Pembinaan ini menjadi bagian dari upaya serius Dispora Kaltim untuk menjadikan Kaltim sebagai salah satu lumbung atlet berprestasi nasional di masa depan.

Kedepan, Dispora Kaltim akan memperkuat sinergi dengan pemerintah daerah serta sekolah-sekolah olahraga, termasuk kolaborasi dengan pelatih-pelatih profesional yang berkompeten di bidangnya. Hal ini bertujuan untuk memastikan agar talenta-talenta terbaik dari Kalimantan Timur dapat berkembang dan berprestasi. (Adv/End/Par)

Iklan